Senin, 18 April 2011

TEMU MADIN SE-PIYUNGAN

Bersamaan dengan rapat rutin setiap bulan ustadz ustadzah Madin Khoiriyah, diundang pula Kepala-kepala Madrasah se Kecamatan Piyungan, akan tetapi karena cuaca hujan sehingga yang hadir hanya dari Piyungan, Wungu, Sanansari, Kwasen dan Khoiriyah Kembangsari sendiri. Sedianya akan membentuk Kelompok Kerja Madrasah Diniyah Takmiliyah (KKDT)tingkat kecamatan, seperti halnya KKDT tingkat Kabupatan yang telah ada dan berfungsi untuk koordinasi antara Kemenag dan Madrasah-madrasah. Meskipun belum jadi terbentuk, tidak menyurutkan untuk saling sharing tentang Madrasah Diniyah, hambatan dan solusi yang bisa disampaikan kepada madrasah lain, dan diputuskan untuk dibentuk KKDT pada pertemuan selanjutnya. Semoga dapat dilaksanakan dengan baik dan terbentuk sehingga terbentuk wadah untuk mengembangkan Madrasah Diniyah yang membangun karakter masyarakat Insya Allah.